Puji syukur kami panjatkan ke hadirat Tuhan yang Maha Esa atas keberhasilan Program Studi Sarjana Manajemen Fakultas Ekonomi Universitas Katolik Parahyangan (FE UNPAR) yang mempertahankan status akreditasi Unggul dari BAN-PT dengan keberhasilannya meraih status akreditasi UNGGUL dari Lembaga Akreditasi Mandiri Ekonomi, Manajemen, Bisnis dan Akuntansi (LAMEMBA), dengan SK No.720/DE/A.5/AR.10/IX/2023 yang berlaku mulai 18 September 2023 sampai dengan 18 September 2028.
Akreditasi Unggul merupakan predikat tertinggi dalam tingkatan akreditasi program studi (prodi) yang ditetapkan LAMEMBA. LAMEMBA sebagai lembaga yang bertugas untuk melakukan akreditasi untuk prodi di bidang ekonomi, manajemen, bisnis dan akuntansi, merupakan salah satu dari Lembaga Akreditas Mandiri (LAM) yang diprakarsai oleh Ikatan Sarjana Ekonomi Indonesia (ISEI), Ikatan Akuntan Indonesia (IAI) dan Asosiasi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Indonesia (AFEBI).
Akreditasi Unggul mencerminkan pengakuan terhadap penyelenggaraan Prodi Sarjana Manajemen FE UNPAR yang berkualitas dan berdaya saing internasional serta pelampauan target yang ditetapkan pada rencana strategis institusi atau SN-DIKTI, pada 9 kriteria yaitu; (1) Visi, Misi, Tujuan dan Strategi; (2) Tata Pamong, Tata Kelola dan Kerja Sama; (3) Kemahasiswaan; (4) Sumber Daya Manusia, Keuangan, (5) Sarana dan Prasarana; (6) Pendidikan; (7) Penelitian; (8) Pengabdian Kepada Masyarakat; dan (9) Luaran dan Capaian Tridharma. Pencapaian ini juga menunjukan bahwa penetapan, pelaksanaan, evaluasi, pengendalian, dan peningkatan (PPEPP) pada seluruh kriteria telah diterapkan secara konsisten melalui dukungan Lembaga Penjaminan Mutu (LPM) UNPAR dengan Audit Mutu Internal (AMI) dan rapat tinjauan manajemen (RTM) yang secara rutin dilaksanakan setiap tahun dan setiap temuan AMI ditindaklanjuti dengan baik.
Dengan diraihnya hasil Akreditasi Unggul Prodi Sarjana Manajemen FE UNPAR ini, tidak diragukan bahwa kinerja Prodi Sarjana Manajemen FE UNPAR menunjukan peningkatan keunggulan kompetitifnya, sehingga semakin bermanfaat untuk semua pemangku kepentingan, seperti: lulusan yang semakin terserap di pasar tenaga kerja global, keselarasan luaran dengan kebutuhan industri dan masyarakat, dan peran serta secara signifikan bagi kemajuan Negara. Dengan analisis, strategi pengembangan dan keberlanjutan yang senantiasa memperhitungkan berbagai perkembangan tuntutan kemajuan terkini, Prodi Sarjana Manajemen Fakultas Ekonomi UNPAR membuktikan upaya untuk selalu memenuhi kebutuhan-kebutuhan di masa yang akan datang dengan pelaksanaan kegiatan tridharma pendidikan tinggi yang berkualitas unggul.
Prodi Sarjana Manajemen FE UNPAR mengucapkan apresiasi yang setinggi-tingginya dan rasa terima kasih yang tulus dan mendalam kepada berbagai pihak yang mendukung pencapaian ini. Terima kasih mendalam disampaikan kepada LAMEMBA khususnya kepada kedua asesor, yaitu: Prof. Dr. Christina Whidya Utami, M.M., CLC., CPM. dan Dr. Aris Budi Setyawan, S.E., M.M. yang telah memotret dengan obyektif dan profesional serta memberikan rekomendasi yang berharga untuk perbaikan berkelanjutan Prodi Sarjana Manajemen FE UNPAR. Ungkapan terima kasih banyak juga disampaikan kepada semua jajaran pejabat struktural di tingkat universitas, fakultas, biro, lembaga, unit pendukung; dosen dan tenaga kependidikan; mahasiswa; alumni; pengguna lulusan; dan mitra strategis dari dalam dan luar negeri yang telah mendukung seluruh pencapaian kami dan juga memberikan dukungan yang sangat besar pada proses akreditasi dari persiapan sampai dengan kegiatan asesmen lapangan yang telah berjalan dengan lancar dan baik. Tanpa dukungan berbagai pihak di atas, keberhasil memperoleh peringkat akreditasi Unggul tidak mungkin diperoleh. Prodi Sarjana Manajemen FE UNPAR tentu akan terus berkolaborasi dengan berbagai pihak untuk dapat bersama-sama berkembang secara berkelanjutan.